KELAS2SDN1KEBUMEN.BLOGSPOT.COM

Contoh Soal Tematik Kelas 2,Tema 1 Hidup Rukun


Soal Tematik Kelas 2 SD Tema 1 Sub Tema 1 Hidup Rukun Di Rumah.

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar !
1.       apakah sebutan laki-laki di daerah Sunda . . .
2.       jika kita mempunya salah kepada orang lain maka kita harus . . . .
3.       angka 138 dibaca . . .
4.       dua ratus sembilan puluh tiga lambang bilangannya adalah . . .
5.       lanjutkan pola bilangan loncat dua dari 34, . . , 38, . . ., . . .
6.       lengkapi pola bilangan deret 3 berikut ini 23, . ., 29, . . .35, . . 41
7.       sopan adalah satu sifat . . .
8.       hidup rukun di rumah suasana menjadi . . .
9.       37  39  40  42  43 tentukan pola deretnya . . .
10.   Udin dan Mutiara berencana akan merapikan rak buku pada hari libur.  Namun, tiba-tiba Udin membatalkan rencana itu.  Buatlah kalimat permohonan maaf Udin kepada  Mutiara.

Bacalah teks buku harian di bawah ini!

Hari ini aku membatalkan
rencana merapikan rak buku.
Mungkin Kak Mutiara
kecewa.
Oleh karena itu, aku minta
maaf kepada Kak Mutiara.
Untunglah, Kak Mutiara
mau memaafkan aku.

 a.Apa isi teks buku harian itu?      
 b.Apakah tokoh-tokoh pada teks buku harian itu selalu menjaga kerukunan?
 c.Tunjukkan kalimat yang menyatakan hal itu.

Soal Tematik Kelas 2 Tema 1 Subtema 2 Hidup Rukun Dengan Teman Bermain

I. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar !
1.       Walaupun Udin dan Edo beda kesukaan bermain, tapi mereka selalu main bersama. Udin dan Edo selalu menjaga . . . .
2.       Ketika teman kita terjatuh dari sepeda sebaiknya kita . . . .
3.       Udin tidak bisa menyelesaikan menghias sepeda sebaiknya Edo . . . .
4.       Udin meminta . . . . karena tidak bisa membantu Edo.
5.       102 dibaca . . . .
6.       478 dibaca . . . .
7.       Lanjutkan pola bilangan 70, 75, . . . ., . . . . ., . . . . .
8.       Pada lambang bilangan 357, angka 5 menempati nilai tempat . . . .
9.       Seratus empat puluh tujuh, lambang bilangannya adalah . . . .

II. Isilah pertanyaan dibawah ini dengan benar !
1.       Maman, Dodi dan Wawan sedang bermain bola. Sikap apa saja yang diperlukan agar mereka dapat bermain dengan baik ?
2.       Tulislah nama bilangan 309, 372, dan 333 !
3.       Tuliskan nilai tempat dari bilangan 456 !
4.       Buatlah kalimat dengan menggunakan bilangan 30. Tulislah dengan huruf tegak bersambung !

Berikut adalah Soal Tematik Kelas 2 SD Tema 1 Subtema 3 Hidup Rukun Di Sekolah, yaitu:
I. Isilah titik titik dibawah ini dengan jawaban yang tepat !
1.       Jika kita membawa bekal makanan ke sekolah sebaiknya kita . . . .
2.       Lagu " Peramah dan Sopan" adalah karangan pak . . . .
3.       Tuliskan kalimat dibawah ini dengan huruf tegak bersambung !
 " Anak congkak dan sombong dijauhi teman"
4.       Lanjutakan pola bilangan +7 berikut: 47, . . . ., . . . ., . . . . ,  . . . . .,
5.       Tuliskan pola bilangannya.    67      70      77     80      87
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Soal Tema 1 dengan judul Contoh Soal Tematik Kelas 2,Tema 1 Hidup Rukun. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://kelas2sdn1kebumen.blogspot.com/2016/08/contoh-soal-tematik-kelas-2tema-1-hidup.html. Terima kasih!

Baca Juga :

Ditulis oleh: SIGIT SETIYAWAN - Selasa, 23 Agustus 2016

Belum ada komentar untuk "Contoh Soal Tematik Kelas 2,Tema 1 Hidup Rukun"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.